Semoga Allah SWT, memberkahi usiamu (Barakallah Fii Umrik) .
Memperingati hari kelahiran, umumnya disebut ulang tahun. Biasanya dirayakan dengan berbagai acara sesuai kemampuan. Bentuk ini umumnya sebagai ungkapan syukur, atas nikmat sehat dan kehidupan yang sudah diberikan hingga batas usia yang berulang tahun. Harapannya apa yang sudah terjadi setahun sebelumnya menjadi pelajaran dan berharap tahun yang dihadapi menjadi lebih baik.
Begitu pula dengan hari Senin, 18 September 2023 ini. Usianya sudah mencapai 21 tahun. Dialah Muhammad Hatim. Namanya sederhana namun penuh makna. Putra pertama dari pasangan Malikul Rahman-Rusnawati.
Berbeda dari tahun sebelumnya, acara peringatan syukurannya, tanpa kue ulang tahun. Tiup lilin pada kue ulang tahun hanya sebagai syarat pelengkap. Sementara kue ulang tahunnya, sudah biasa kurang dinikmati. Meski tanpa kue ultah, acara syukuran-nya terasa berbeda dan berkesan.
Berbeda dan berkesan, karena kami sekeluarga takumpulan (berkumpul semua) dan setiap jiwa dari keluarga Aku minta menyampaikan harapan atau permintaan sekaligus menjadi doa kepada Hatim. Hanya boleh 1 permintaan atau doa. silahkan pilih yang paling utama. Harapan ini langsung didengar bersama. Diucapkan didalam mobil yang sedang jalan menuju cafe "Tentang Rasa" secara bergantian. Dimulai dari ibu yang melahirkannya.
Mama (Rusnawati) : Doaku semoga Hatim menjadi anak yang soleh
Adik -1 (Nayla) : Kalau mau jalan, bapadah. (kalau mau jalan-jalan harus lapor dengan orang tua)
Adik -2 (Elfarisy) : Semoga menjadi orang yang sukses
Adik -3 (Hanin) : Semoga menjadi orang yang pintar
Bapak (Malik) : Semoga bisa salat subuh berjamaah di masjid
Respon Muhammad Hatim : Aamiin. Semoga menjadi pribadi yang lebih baik. Dapat menyelesaikan studi kuliah lebih cepat.
Sampai ditempat tujuan, kami menikmati jajanan bakaran dan menu prasmanan yang tersedia di cafe tersebut. Semua terlihat asik, nyaman dan tentunya merasa kenyang.
Alhamdulillah. Barakallah Fii Umrik. Semoga apa yang menjadi doa kami untuk Muhammad Hatim dikabulkan Allah swt, berkat rasulullah saw. Karena bulan September ini, bertepatan dengan bulan rabiul awal, bulan kelahiran Rasulullah SAW. ***
Aamiin Allahumma amin,mudah mudahan selalu diberikan kesehatan dan di luaskan rezekinya untuk seluruh keluarga dan pembaca
BalasHapusKisah yg menginspiratif,semoga keluarganya selalu dalam lindungan Allah
BalasHapus